Pengalaman membeli VPS Digital Ocean

Glinkco
By -
0

https://m.do.co/c/6e6a15123221



Rasanya sakit banget, musti bolak-balik pindah shared hosting lokal gara-gara pelayanan dan kecepatan servernya yang kurang memuaskan. Mungkin anda juga merasakan rasa sakit yang sama ketika mencoba shared hosting lokal (Cieee curhat). Setelah googling sana-sini, akhirnya nekat juga deh memutuskan untuk mencoba VPS Digital Ocean berbekal saldo paypal yang minim dan bonus $10 dari Digital Ocean untuk membeli vps dengan spesifikasi yang paling rendah, yaitu 1 core RAM 512 seharga $5. Lumayan kan untuk membangun website kecil-kecilan dan harga yang ditawarkan juga lumayan banget kan dibandingkan provider lain. Apalagi jika anda masih belum berpengalaman untuk handle VPS unmanaged, sehingga sering salah setup dan harus request ticket untuk reinstall, padahal jika menggunakan Digital Ocean anda cukup membuat droplet baru yang hanya memakan waktu sekian detik saja, menarik kan.  Diatas kertas Digital Ocean menawarkan beberapa fasilitas sebagai berikut :
Cloud 
Sebenarnya merasa aneh juga sih dengan penawaran fasilitas yang satu ini. Kamu akan tau sendiri kenapa saya bilang aneh setelah mencoba sendiri DigitalOcean. 

SSD
Konon kecepatan SSD jauh lebih baik jika dibanding dengan hardisk konvensional yang masih menggunakan silider dan head untuk menyimpan atau membaca data, hal ini dianggap dapat meningkatkan performa server sekian persen (saya gak tau berapa persen pastinya).


Droplet
Ini tergolong unik menurut saya, buat kalian yang belum tau, droplet merupakan sebuah VPS yang telah disetup dengan OS yang sesuai dengan selera kita. Keuntungan jika menggunakan DigitalOcean adalah kita dapat melakukan kloning ( seperti norton ghost ) terhadap vps kita kapanpun kita mau dan menyimpanya seperti screenshot di akun kita ( bukan di server VPS). Ini memudahkan jika sewaktu sistem crash dan data hangus kita tidak perlu setup dari awal. Selain itu, yang juga membuat saya takjub adalah sangat mudah menghubungkan domain kita dengan VPS yang kita beli dari DigitalOcean yang bisa kita atur langsung melalui droplet tersebut.


Bonus Balance $10
Yang ini bukan fasilitas, tapi Ini merupakan salah satu penawaran yang menarik bagi saya ketika pertama kali memutuskan untuk mencoba VPS Digital Ocean. Perhitungan saya waktu itu adalah bonus $10 itu nominal yang lumayan untuk mencoba vps seharga $5 (hahahaha).

Tertarik mencoba Digital Ocean, langsung saja meluncur ke situs resmi DigitalOcean, fasilitas dan bonusnya lumayan untuk sekedar coba-coba. Lalu ginama perforam Digital Ocean, saya masih belum mengujinya, mungkin nanti akan saya lanjutkan kembali di blog ini untuk review nya.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)